pinggirtembok.com | Entah apa yang dicari oleh para remaja-remaja ini sehingga harus menyelesaikan suatu masalah dengan tawuran yang berakibatkan seorang remaja harus mati konyol.
Peristiwa tawuran antara dua kelompok remaja pecah di Pancoran Mas, Kota Depok, sore ini, Kamis (01/10/2020). Seorang remaja tanpa identitas tewas mengenaskan di Jalan Mangga depan Masjid Nurul Islam, Pancoran Mas, Kota Depok

Kasat Reskrim Polres Metro Depok, Kompol Wadi Sabani, mengatakan, korban mengalami luka tusuk di sekitar area lehernya. Hingga pukul 18.00 WIB, kepolisian dari Sektor Pancoran Mas dan Resort Metro Depok masih mengidentifikasi korban di lokasi kejadian. Saat ini korban sudah dievakuasi dibawa kerumah sakit.
Tulus, warga yang menyaksikan kejadian tersebut langsung menghadang terduga pelaku yang berjumlah tiga orang dan berboncengan satu motor. Warga pun berhasil mengamankan dua terduga pelaku, sementara satu lainnya berhasil melarikan diri.
Kasat Reskrim Polres Metro Depok, Kompol Wadi Sabani, sudah mengamankan kedua pelaku dan satu pelaku yang berhasil kabur sedang dalam pengejaran, sedangkan barang bukti sajam berupa celurit dan sebuah alat komunikasi yang telah diamankan di Polsek Pancoran Depok, Jawa Barat. (RA17)
GIPHY App Key not set. Please check settings