in

Vaksinasi Covid 19 “Drive Thru” digelar oleh FKKMK UGM

Vaksinasi FKKMK UGM. (Foto/KRJOGJA)

Yogyakarta – Kegiatan vaksinasi Covid 19 yang dilakukan oleh Fakultas Kedokteran Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan(FKKMK) sepanjang bulan Juli 2021 ini bertujuan untuk menghindari kerumunan.

Wakil Dekan Bidang Keuangan, Aset dan SDM FKKMK sekaligus ketua vaksinasi FKKMK, Hera Nirwati mengatakan vaksinasi yang dilakukan secara drive thru dikembangkan untuk menghindari kerumunan.

“Yang kita jaga adalah agar tidak ada kerumunan. Biasanya kalau ada vaksinasi kan banyak yang antre, kalau ini dengan kendaraan maka mereka bergerak dengan kendaraan masing-masing. Jadi, ada motor lah, ada mobil lah, ada yang sepeda, ada yang jalan kaki, tetapi yang jalan kaki ini juga mengikuti alur,” ujarnya, seperti dirangkum dari laman UGM, Kamis (29/7/2021).

Kegiatan vaksinasi ini diselenggarakan oleh RS Sadjito dan RS Akademik.

“Kita semua kan sedang melakukan vaksinasi, kami dari Fakultas Kedokteran melakukan kerja sama dengan rumah sakit baik dengan RS Sardjito maupun Rumah Sakit Akademik supaya bisa memberikan layanan utamanya kepada warga UGM dan nanti ke depannya dijalankan kepada masyarakat secara umum,” terang Hera

Vaksinasi pertama kali diadakan pada 8 Juli 2021 dengan jumlah 122 vaksin dosis pertama dan 1 vaksin dosis kedua. Vaksinasi selanjutnya diadakan pada 13, 15, 21, 22 dan 26 Juli dengan jumlah 3453 dosis pertama dan 18 vaksin dosis kedua. Dengan demikian, jumlah sasaran tervaksin adalah 3.471 orang.

Vaksinasi pada tanggal 27 Juli berjumlah 798 pendaftar dengan 596 orang yang hadir. Pada 28 Juli berjumlah 1.063 pendaftar dengan 825 orang yang hadir.

“Vaksinasi tanggal 26 yang kerja sama dengan RS Sardjito ada yang untuk umum, tanggal 27 kita juga sebagian memberikan kesempatan umum. Tanggal 28 ada 1.000 untuk semua warga UGM atau anggota keluarga yang satu rumah. Karena kita menggunakan prinsip vaksin sak omah. Artinya, dalam satu rumah kita usahakan untuk mendapatkan vaksinasi dan mendapatkan perlindungan sehingga dengan vaksinasi se-omah ini harapannya semua bisa terlindungi,” ujar Hera.

Sementara untuk vaksinasi tanggal 29 Juli 2021, Hera menyampaikan sasarannya diperluas untuk mahasiswa UGM. (Sumber. Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul “FKKMK UGM Gelar Vaksinasi Covid-19 “Drive Thru””, Klik untuk baca: https://edukasi.kompas.com/read/2021/07/29/141422171/fkkmk-ugm-gelar-vaksinasi-covid-19-drive-thru.
Penulis : Ayunda Pininta Kasih
Editor : Ayunda Pininta Kasih

What do you think?

100 Points
Upvote Downvote

Written by GirBok

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Keren, Pelaku Usaha di Kota Yogyakarta Tertib Menjalankan Aturan Maksimal Waktu Makan

Potongan Dana Bansos Rp 50rb oleh Ketua RW yang menjadi masalah