in

Mitra Kamtibmas Depok Bagikan Takjil dan Edukasi Prokes

Depok | Mitra Kamtibmas Depok lakukan kegiatan rutin setiap tahun untuk berbagi takjil pada bulan suci Ramadhan yang diikuti semua sektor.

Kegiatan bagi takjil ini diadakan mulai pukul 16.30 wib di pertigaan perumahan Grand Depok City GDC yang menyasar kepada para pengguna jalan yang lewat pada hari Minggu, 17 April 2022.

Sebelum kegiatan dilakukan, para anggota MKD pun melakukan brifing singkat dan doa bersama agar kegiatan yang dilakukan berjalan dengan aman dan lancar.

Brifing singkat dan doa bersama demi kelancaran kegiatan berbagi takjil. (foto/fdf)

Tak hanya berbagi takjil saja, MKD juga memberikan himbauan untuk tetap taat prokes karena pandemi Covid 19 yang belum sepenuhnya selesai.

“Selain dengan membagikan takjil kepada pengguna jalan, Mitra Kamtibmas Depok (MKD) juga memberikan himbauan kepada masyarakat pengguna jalan agar tetap mematuhi aturan protokol kesehatan (prokes),” kata Yayat.

MKD yang selalu membantu dalam hal keamanan dan ketertiban masyarakat namun tak lupa untuk berbagi rejeki dengan membagikan takjil kepada pengguna jalan di wilayah Depok.

Dari kiri, Darsito (Bendahara Umum MKD), Yayat Supriyatna (Ketua Umum MKD), Syamsu Riza (Sekjen 1 MKD). (foto/fdf)

“Tak lupa Saya mengucapkan terima kasih kepada anggota MKD yang selalu bersemangat membantu dalam hal Kamtibmas, dan sekarang membagikan rezekinya kepada pengguna jalan khususnya di Kota Depok,” ujarnya saat dimintai keterangan, Minggu 17 April 2022.

Salah satu pengguna jalan, Dedi mengatakan pembagian takjil ini sangat bermanfaat dan berguna sekali bagi warga yang sudah kehabisan jajanan.

Selesai berbagi takjil, seluruh anggota MKD lakukan buka puasa bersama dan merasakan kehangatan bersama dalam indahnya bulan suci Ramadhan. (girbok/fdf)

[smartslider3 slider=”mkd-berbagi-takjil”]

What do you think?

100 Points
Upvote Downvote

Written by GirBok

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Pemerintah Terbitkan 14 Aturan Perpajakan Baru, Apa Saja?

Terima CEO of JTA International Holding, Bamsoet Dorong Investasi di Bidang Hilirisasi Mineral