pinggirtembok.com | Dimasa pandemi, peringatan Tahun Baru Islam 1442 H terasa lebih sepi dari tahun-tahun sebelumnya. pun begitu dengan peringatan HUT RI ke-75 dengan perayaan ala kadamya. Tak ada pawai obor, tak ada panjat pinang, semua memelas cemas terjangkit virus Wuhan (covid19 -red-)
Suasana berbeda ketika imbon koke bersama pinggirtembok.com bertandang ke kawasan Rawa Belong Jakarta Barat. Riuh rendah puluhan orang sambil menenteng busur dan anak panah dengan semangat berbeda.
Dengan segala keterbatasan yang ada dan waktu yang sempit lokasi yang diselenggarakan di Jalan Yakub RT. 05 RW, 08 Kel. Sukabumi Utara, KebonJeruk, Jakarta Barat berlangsung meriah tanpa mengurangi adab
Sebelum dibuka, peserta lomba panahan tradisional atau horsebow bergantian mencoba tantangan memanah sambil menjaga keseimbangan diatas batang kayu yang disiapkan panitia Keakraban dalam silaturahmi penggemar olahraga memanah yang kental diiringi salam sapa.
Nur Andi Maulana, yang kami temui menuturkan kepada imbon koke dan pinggirtembok.com bahwa lomba yang diketuainya bukan sekedar mencari hadiah terhebat semata, namun silaturahmi antar anggota yang lebih utama. “Lomba ini bukan untuk mencari hadiah yang utama, namun ikatan keakraban antar kita dalam silaturahmi yang harus lebih dibina dan disatukan” ucap Andi.
Lomba yang berlangsung sehari penuh tanggal 20 Agustus 2020 ini untuk merayakan Tahun Baru Islam 1442 H, dengan melakukan hobi yang digemari oleh Baginda Nabi Muhammad SAW yaitu olahraga memanah disamping berenang dan berkuda.
“Untuk itu dalam kesempatan ini, kami mengadakan lomba sebagai wujud cinta kami kepada Nabi SAW, tak lupa juga untuk memperingati HUT RI ke-75”. Lanjut Bang Andi, sapaan akrab Nur Andi Maulana.
Andi menegaskan dalam olahraga memanah bukan hanya sekedar gaya hidup tetapi banyak sekali keuntungan dan manfaatnya untuk kesehatan tubuh manusia diantaranya :
- Melatih Fokus,
Dalam olahraga ini sangat mendasar, karena untuk bisa menancapkan anak panah ke target sasaran bukan perkara mudah. Sebelum anak panah dilepaskan, kita harus benar-benar konsentrasi dan fokus saat akan melepaskan anak panah sesuai target.
- Melatih Kontrol Keseimbangan
Sinkronisasi otot dan otak mutlak diperlukan dalam olahraga ini, ketika kita akan menarik anak panah untuk dilepaskan, otak harus bekerjasama dengan otot agar keseimbangan tubuh tetap terjaga dan seimbang untuk kemudian seketika anak panah melesat menuju target ketika otak memerintahkan
- Mengontrol Emosi
Seseorang harus mengontrol emosinya ketika akan melepaskan anak panah menuju sasaran disaat waktu yang tepat. Ketika emosi tidak terkontrol, anak panah bisa meluncur jauh dari target sasaran
- Keberanian dan meningkatkan kepercayaan diri
Diperlukan keberanian tinggi ketika baru pertama kali memegang busur dan anak panah, membidik target dan melesatkan anak panah menuju sasaran. Latihan terus menerus dapat meningkatkan kepercayaan diri sehingga target tidak terlepas dari bidikan
- Melancarkan sirkulasi darah dan menurunkan resiko serangan jantung
Olahraga panahan dapat menormalkan detak jantung dan menurunkan risiko serangan jantung jika dilakukan rutin. Selain itu dapat membantu pernapasan menjaga tekanan darah, dan melancarkan sirkulasi darah.
- Menguatkan Otot Tubuh
Menguatkan Otot Tubuh Bagian Atas Olahraga ini banyak meletakkan tumpuan pada otot-otot tubuh bagian atas sehingga lebih kuat sekaligus venture, yaitu otot tangan otot dada, otot bahu serta otot punggung.
- Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Berbagai polutan lingkungan, makanan tidak sehat, kurang istirahat dan pola hidup sedentary membuat kita mudah terkena penyakit seperti batuk dan flu. Dengan melakukan olahraga panahan kita dapat meningkatkan daya tahan tubuh secara alami sehingga tidak mudah sakit
- Kesabaran
Menunggu saat yang tepat saat melepaskan anak panah membutuhkan kesabaran. Dengan itu, anak panah yang dilepaskan dari busur dapat menancap secara maksimal dalam lingkaran target.
Teriepas dari itu semua, banyak hadist dari perawi yang mengatakan memanah merupakan anjuran Baginda Nabi Muhammad SAW untuk dilakukan oleh umatnya
Beberapa kategori untuk diperlombakan terdiri dari 3 jenis meliputi 3 Post, Speed dan Akurasi Long Shot
Hidupkan Sunnah Memanah sebagai wujud cinta Rasulullah akan terus digaungkan agar umatnya mendapatkan manfaat yang dianjurkan oleh Baginda Nabi Muhammad SAW.
Bang Andi mengatakan At Taqwa Archery terbuka untuk umum dan dapat menghubungi 081806890012 jika ingin bergabung.(RA17)
GIPHY App Key not set. Please check settings