Yogyakarta | SMPN 6 Yogyakarta yang berada di Jl. R.W. Monginsidi No.1, Cokrodiningratan, Kec. Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55233 pada hari Jumat, 07/07/2022 menerima penghargaan dari tim manajemen Gojek yang dikomandani Farid Isnawan, Inggrid, Gama dan kawan kawan rombongan yang diterima secara langsung oleh Kepsek SMPN 6 Yogyakarta Dra. T. Sugiyarti, jajaran guru, guru pendamping seni Lukis dan pengurus paguyuban.
Kepsek Dra. T. Sugiyarti menyampaikan ucapan syukur atas keberhasilan meraih prestasi juara kedua dalam lomba Festival Graffiti yang diraih oleh tim SMPN 6 Yogyakarta dengan peserta lomba Naomi Pancar Elok Pangastuti, Natania Lucius, Emmanuela Radya Gayatri.
Kepsek SMPN 6 Yogyakarta mengungkapkan, keberhasilan ini merupakan sebagai prestasi awal di tahun 2022 dan berharap akan segera diikuti dengan prestasi prestasi pelbagai bidang yang lain yang akan menjadi motivasi bersama semua siswa siswi yang sedang menuntut ilmu di sini dan akan menjadi salah satu sekolah yang akan menjadi tujuan para orang tua untuk mempercayakan pendidikan anak anaknya di SMPN 6 Yogyakarta.
Kepsek juga berharap program Gojek akan berkesinambungan dari tahun ke tahun dengan didukung pula peningkatan apresiasi yang bisa diberikan sebagai penyemangat siswa siswi juga diharapkan kelas lomba bisa diadakan terpisah antara jenjang SMA dan SMP sehingga makin memberikan peluang masing masing di tiap tingkatan, dimana saat ini hanya SMPN 6 Yogyakarta menjadi satu satunya SMP yang berhasil menjadi juara 2, sedang Juara 1 dipegang oleh SMA 7 dan Juara 3 diraih SMA 1 Teladan.
Manajemen Gojek Area DIY Jateng Farid Isnawan menerima baik berbagai saran masukan dari sekolah sekolah guna peningkatan kualitas dan pengembangan program program sosial dari Gojek. Program Festival Graffiti disampaikan PT. Aplikasi Karya Anak Bangsa ( Gojek ) back to school bangkit & kreatif menjadi dukungan semangat KBM secara offline.
Pihak manajemen Gojek pun memberikan Totem sebagai mini halte di halaman sekolah sebagai sarana penerapan kebiasaan prokes yang wajib dilakukan secara terus menerus dan program festival Graffiti sebagai wadah kreasi siswa, mempercantik, merawat dinding sekolah dan lebih menimbulkan kecintaan almamater.
Durasi pemasangan Totem selama 1 tahun ditambah voucher Goride dan Gocar senilai Rp.5.000.000,- berlaku selama enam bulan sesuai ketentuan yang berlaku. Uang pembinaan bagi peraih juara ke 2 SMPN 6 Yogyakarta disampaikan pula sebesar Rp.1.500.000 dan satu buah piala.
Foto bersama tim manajemen Gojek, Kepsek, Guru, peserta lomba, pengurus paguyuban ortu dilokasi mural hasil karya Naomi Nia dan Emma akan menjadi pengingat pengukir sejarah prestasi yang diraih sekolah mereka di SMPN 6 Yogyakarta.(Girbok/Herman)
GIPHY App Key not set. Please check settings