pinggirtembok.com | Masih ingat dengan tanaman anthurium? Ya, tanaman ini sempat populer di tahun 2006-2008. Pada saat itu untuk mendapatkan tanaman anthurium ada yang rela untuk menjual mobil, bagaimana tidak untuk seukuran ibu jari saja bisa mencapai 350ribu rupiah.
Dalam waktu singkat, tren tanaman anthurium ini langsung merebak ke seantero negeri. Banyak para “penggila” tanaman ini membuat penjagaan yang sangat ketat agar tidak dicuri orang, mulai dari memasang alarm hingga menyewa satpam hanya untuk sebuah tanaman anthurium ini.
Jenis bunga Anthurium sendiri merupakan tanaman yang berasal dari keluarga Araceae. Yang menarik dari jenis bunga Anthurium, sebenarnya berasal dari keindahan daunnya. Jenis bunga Anthurium ini masih berkerabat dengan sejumlah tanaman hias lainnya seperti Aglaonema, Philodendron, keladi hias, dan Alokasia. Dalam keluarga Araceae, Anthurium adalah genus dengan jenis terbanyak, sekitar 1000 jenis.
Di tahun 2020 ini, ada sebuah tren tanaman Monstera atau yang disebut dengan janda bolong yang sedang mengulangi kejadian seperti anthurium. Seolah tidak luput dari tren tersebut, anthurium dapat saja menjadi bahan pembicaraan para penjual tanaman hingga ibu-ibu rumah tangga.
Memang sah-sah saja jika mengikuti tren saat ini, namun akan lebih bijak jika berhati-hati terutama jika tren tersebut membutuhkan dana besar, mengingat ketidakpastian ekonomi akibat pandemi corona covid-19.
Apakah tren tanaman ini akan ikut mengangkat kembali anthurium dalam tiga hingga lima bulan kedepan? Yang pasti, bijaklah dalam menanggapi suatu tren yang terjadi secara musiman. (FDF)
GIPHY App Key not set. Please check settings